1,3 juta wisatawan kunjungi Palembang

Senin, 02 Agustus 2010

KabarLinggau.Com - Sampai bulan Juni lalu atau semester I tahun 2010, jumlah kunjungan wisatawan ke kota pempek Palembang mencapai1,3 juta, dari target 2,5 juta orang.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Palembang, Baharuddin Ali, baru-baru ini mengatakan bahwa dari total kunjungan tersebut sebagian besar di dominasi oleh wisatawan lokal, dan sebagian lagi wisatawan manca negara seperti Singapura, Cina, Malaysia dan lainnya. data kunjungan dan kedatangan wisatawan di dapat dari bandara, terminal maupun hotel.

Objek wisata yang paling banyak di kunjugi adalah Pulau Kemaro, Sabokiking, Kawa Tengkurap, Benteng Kuto Besak. Khusus turis asing seperti Cina dan Singapura paling banyak mengunjungi Pulau Kemaro untuk sembahyang leluhur, semetara wisatawan dari Malaysia dan Brunai banyak mengunjungi Sabokiking dan kawa Tengkurap, sedangkan wisatawan lokal yang kebanyakan adalah pelajar dan mahasiswa tersebut, lebih manyukai Benteng Kuto Besak, karena letaknya di tengah kota dan mudah di jangkau.

Baharuddin menegaskan, bahwa target 2,5 juta wisatawan yang datang ke Kota Palembang ini bisa di capai, mengingat masih banyak agenda wisata maupun even berskala Nasional serta internasional di laksanakan di Palembang.Agenda wisata penting yang akan di lakasanakan pada bulan Oktober nanti seperti Dragon Boat Internasional, Festival Musi, Kuliner Nusantara, Pameran Investasi Dagang, Bukit Siguntang, Hutan Punti Kayu dan lainnya.

Bahkan untuk Dragon Boat yang merupakan event tahunan tersebut akan lebih ramai karena peserta dari luar negeri juga di undang. Begitu pula dengan festival kuliner di ikuti dari berbagai ibu kota propinsi dan kabupaten di sumsel.
"Persiapan sudah matang, bahkan undangan sudah di kirim ke beberapa negara dan seluruh Propinsi. untuk pelaksanaannya akn di adakan tanggal 24 - 27 Oktober," ujarnya.

Berita Terkait:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

BERITA TERKINI

Kabar Video